Terdaftar dan Diawasi oleh
Terdaftar dan Diawasi oleh

Kebijakan Privasi Pajak.io

Diperbarui pada tanggal 14 Juli 2020

Pajak.io (“Kami”) adalah Penyedia Jasa Aplikasi Perpajakan yang diselenggarakan oleh PT Fintek Integrasi Digital yang berkomitmen untuk menjaga keamanan dab privasi data Anda. Kami terdaftar dan diawasi oleh Direktorat Jenderal Pajak (lihat “https://www.pajak.go.id/id/pt-fintek-integrasi-digital“ ) berdasarkan :

  1. Keputusan Direktorat Jenderal Pajak Nomor KEP-616/PJ/2019 tentang Penunjukan PT Fintek Integrasi Digital Sebagai Penyedia Jasa Aplikasi Perpajakan yang Menyelenggarakan Layanan Penyaluran SPT Dalam Bentuk Dokumen Elektronik.
  2. Keputusan Direktorat Jenderal Pajak Nomor KEP-710/PJ/2019 tentang Penunjukan PT Fintek Integrasi Digital Sebagai Penyedia Jasa Aplikasi Perpajakan yang Menyelenggarakan Layanan Penyediaan Aplikasi Pembuatan Kode Billing

Tanpa izin dari Anda, kami berkomitmen untuk tidak akan menjual, mempublikasikan, atau memberikan informasi pribadi Anda maupun orang lain demi menghargai kepercayaan yang telah Anda berikan kepada Kami. Adapun beberapa informasi yang Kami kumpulkan terkait penggunaan Layanan Aplikasi Kami adalah sebagai berikut :

  1. Nama ataupun akun pengguna dari Layanan milik Kami;
  2. Surat elektronik (e-mail) pengguna dari Layanan milik Kami;
  3. Nomor telepon;
  4. Data yang telah Anda simpan dan digunakan dalam Situs dan/atau aplikasi Kami;
  5. Data yang diberikan oleh pihak Direktorat Jenderal Pajak berupa bukti atas berhasilnya pelaporan pajak yang ada lakukan melalui Layanan milik Kami;
  6. Informasi mengenai sistem yang Anda miliki, seperti pada saat berinteraksi dengan kami, misal alamat IP, informasi browser, dan hal lainnya yang berkaitan dengan informasi-informasi mengenai sistem yang anda miiliki;
  7. Seluruh hal yang secara sadar Anda lakukan ketika menyimpan ke dalam situs dan/atau aplikasi Kami.

Pengumpulan data ini dapat dilakukan secara langsung ketika Anda mengakses situs, melakukan pendaftaran, menggunakan produk, ataupun memasukkan informasi dalam bentuk apapun secara sadar. Data yang Anda masukkan adalah data yang benar dan Anda bertanggung jawab secara penuh atas seluruh data Anda, baik di situs maupun aplikasi milik Kami Kecuali kami diharuskan oleh ketentuan Perundang-undangan dan/atau peraturan terkait lainnya yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk memberikan Informasi-informasi tersebut kepada pihak yang berwenang.

Anda juga telah mengizinkan kami untuk mengungkapkan dan mengirimkan data tersebut kepada pihak ketiga yang terpilih oleh kami dan Anda membebaskan kami atas segala kerugian yang timbul dari kegagalan pihak ketiga untuk mengamankan data Anda. Kami tidak memiliki kontrol ataupun tanggung jawab atas privasi atau konten dari pihak ketiga. Anda menyetujui bahwa kami melakukan beberapa hal selaku pengurus data Informasi Pribadi Anda yaitu namun tidak terbatas untuk:

  1. Menggunakan informasi Anda untuk menjalankan usaha kami dan membantu kami dalam meningkatkan kualitas Layanan kami,
  2. Memberitahukan Anda mengenai produk dan layanan jasa yang tersedia,
  3. Memberikan beberapa pilihan mengenai kegunaan informasi kami yang sesuai dengan Anda,
  4. Memberikan penjelasan yang terbuka dan jelas mengenai bagaimana kami menggunakan informasi tersebut,
  5. Nama ataupun akun pengguna dari Layanan milik Kami;
  6. Surat elektronik (e-mail) pengguna dari Layanan milik Kami;
  7. Nomor telepon;
  8. Data yang telah Anda simpan dan digunakan dalam Situs dan/atau aplikasi Kami;
  9. Data yang diberikan oleh pihak Direktorat Jenderal Pajak berupa bukti atas berhasilnya pelaporan pajak yang ada lakukan melalui Layanan milik Kami;
  10. Informasi mengenai sistem yang Anda miliki, seperti pada saat berinteraksi dengan kami, misal alamat IP, informasi browser, dan hal lainnya yang berkaitan dengan informasi-informasi mengenai sistem yang anda miiliki;
  11. Seluruh hal yang secara sadar Anda lakukan ketika menyimpan ke dalam situs dan/atau aplikasi Kami.
  12. Dalam hal menyelenggarakan Layanan Kami, Kami menggunakan “cookies” untuk mengumpulkan informasi- informasi yang terkait dengan peningkatan Layanan Kami. Cookies merupakan berkas data kecil yang kami transfer dan tempatkan di perangkat Anda pada saat Anda mengakses situs ataupun aplikasi milik Kami. Cookies ini akan membantu kami untuk lebih memahami bagaimana Anda berinteraksi dengan layanan yang kami sediakan untuk Anda sehingga kami dapat terus memberikan peningkatan terhadap layanan kami untuk memenuhi kebutuhan Anda.

Dalam menyelenggarakan Layanan Kami, Kami menjaga Keamanan Informasi Anda dengan :

  1. Menggunakan metode-metode terbaik yang telah teruji untuk melindungi informasi Anda;
  2. Meninjau kembali prosedur keamanan kami secara hati-hati;
  3. Mematuhi hukum dan standar keamanan yang berlaku;
  4. Informasi Sensitif Anda terkirim dengan aman;
  5. Karyawan kami sudah dilatih dan diwajibkan untuk selalu mengamankan informasi Anda.
  6. Anda setuju untuk terikat atas Kebijakan Privasi Kami sebagaimana berlaku pada saat Anda setuju dengan Ketentuan Penggunaan Layanan Kami. Kami memiliki hak penuh untuk mengubah Kebijakan Privasi ini sewaktu-waktu dan akan berlaku secara efektif ketika telah diunggah ke dalam laman ini. Kami akan memberikan pemberitahuan terkait setiap perubahan yang terdapat dalam Kebijakan Privasi Kami.
Aplikasi Pajak

Buat dan bayar billing langsung

Buat dan lapor bupot dan SPT

Buat dan upload faktur pajak

Lapor CSV e-Filing dengan mudah

Enterprise

Integrasi API e-Faktur & e-Bupot Unifikasi

Bantuan Profesional

Solusi murah kelola kewajiban pajak

Partnership

Manfaatkan pendapatan baru dengan mendapatkan biaya dari setiap pelanggan yang Anda referensikan

Kembangkan solusi pelanggan yang lebih baik bersama Pajak.io